Wide Area Network (WAN)
Wide Area Network (WAN) adalah sebuah jaringan yang memiliki jarak yang
sangat luas, karena radiusnya mencakup sebuah Negara dan Benua. Pada
sebagian besar WAN, komponen yang dipakai dalam berkomunikasi biasanya
terdiri dari dua komponen, yaitu kabel transmisi dan elemen switching.
Kabel transmisi berfungsi untuk memindahkan bits-bits dari satu komputer
ke komputer lainnya, sedangkan elemen switching adalah sebuah komputer
khusus yang digunakan untuk menghubungkan dua buah kabel transmisi atau
lebih.
Saat data yang dikirimkan sampai ke komputer penerima, elemen switching
harus memilih komputer pengirim untuk meneruskan paket-paket data
tersebut.
Pada sebagian besar WAN, jaringan terdiri dari sejumlah banyak kabel
atau saluran telepon yang menghubungkan sepasang Router. Bila dua router
yang tidak menggunakan kabel yang sama akan melakukan komunikasi, maka
keduanya harus berkomunikasi secara tidak langsung melalui router. Paket
data yang dikirimkan dari router yang satu ke router yang lainnya akan
melalui router perantara. Setelah diterima dalam kondisi yang lengkap
maka paket ini disimpan sampai saluran untuk output dalam kondisi yang
bebas baru paket data akan diteruskan.
Kecepatan transmisinya beragam dari 2 Mbps, 34 Mbps, 45 Mbps, 155 Mbps,
sampai 625 Mbps (atau kadang-kadang lebih). Faktor khusus yang
mempengaruhi desain dan performance-nya terletak pada siklus komunikas,
seperti jaringan Telepon, Satelit atau komunikasi pembawa lain yang
disewa. Ciri lain dari jaringan WAN adalah penekanan pada fasilitas
transmisi sehingga komunikasi dapat berjalan effesien. Sangatlah penting
untuk mengontrol jumlah lalulintas data dan memcegah delay yang
berlebihan karena topologi WAN lebih komplek.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tutorial Android Terbaru dan Terlengkap
BalasHapusTutorial Windows Dan Microsoft Office Terbaru
Pondok Pesantren Sunan Drajat Paciran Lamongan
Prof. Dr. KH. Abdul Ghofur Paciran Lamongan
Kang Santri